Tuesday, July 1, 2008

Whipcream Cair (liquid)


Contoh merk whipcream cair yang beredar dipasaran.
Merk yang lain ada Anchor, Roselle, Elle&Vire, Greenfield, BakerMix, Mauri etc
Harus disimpan di kulkas atau di freezer (untuk merk Richs).
Untuk merk Richs, sebelum dan sesudah pemakaian (kalo masih sisa) selalu disimpan di freezer. Masa penyimpanannya lebih lama dibanding dengan merk yang lain (mungkin karna dapat disimpan di freezer ya). Saat akan dipakai, 1 jam sebelumnya keluarkan dari freezer dan biarkan meleleh pada suhu ruang.
Kalau untuk merk lain ada yang tidak bisa disimpan di freezer karena mengakibatkan krimnya akan pecah. Dan cukup disimpan di kulkas saja, tutup bagian yang terbuka dengan plastik agar tidak terkontaminasi. Karena krim ini cepat basi dan mudah berjamur, jadi gunakan secepatnya atau cukup beli kemasan yang lebih kecil sesuai dengan kebutuhan.

No comments: